Friday, January 17, 2014

time is everything!





banyak orang yang berkata time is money, itu adalah quotes yang terkenal dan banyak dipergunakan oleh pebisnis ataupun karyawan yang mencari uang. kadang uang menjadi sasaran hidup seseorang yang membuat mereka lupa akan segalanya, termasuk waktu yang terlewatkan. orang yang bergerak di bidang MLM (muti level marketing) biasanya menganut faham time is money, dimana setiap peluang dan waktu yang ada dipergunakan untuk mencari client dan menghasilkan uang. tapi benarkah uang itu segalanya??

banyak sekali orang yang sudah mau meninggal dan menyesal di detik-detik akhirnya karena mereka tidak mempergunakan waktu mereka dengan baik. sehingga semua berjalan hingga di akhir hayatnya hanyalah sisa penyesalan. waktu terus berputar dan tidak akan berhenti, waktu tidak pernah berhenti untuk siapapun berlaku bagi semua orang disegala tempat dan usia, tanpa terkecuali. yang menjadi pertanyaannya adalah bagaimana seorang dengan usia yang sama, bisa lebih sukses dari yang lainnya di saat orang yang lainnya hidup dalam keterpurukan dan sakit-sakitan.


kuncinya adalah TIME MANAGEMENT! manusia tidak bisa mengendalikan waktu, namun bisa menggunakan waktunya dengan tepat dan bermanfaat. WAKTU yang sama bisa dipergunakan untuk banyak hal. ada yang menggunakan waktu untuk memanjakan diri, ada juga orang yang menggunakan waktunya untuk hal yang positif dan membangun. Pengaturan waktu sangat penting, satu hari kita diberikan investasi oleh TUhan sama, 24 jam sehari. siapa yang pandai menggunakan investasi ini akan menjadi berhasil, dan sebaliknya siapa yang menyia-nyiakan waktunya akan menyesal dikemudian hari.


pergunakanlah waktu kita dengan baik. contohnya ketika kita menunggu di rumah sakit atau dokter gigi yang biasanya bisa menghabiskan waktu 30-2 jam, apa yang kita lakukan ?? apakah bengong dan banyak berpikir? atau kita juga bisa bermain dengan gadget kita, menonton video dan sebagainya atau kita juga bisa membawa buku dan belajar tentang hal yang belum kita mengerti. hidup itu penuh dengan pilihan, dan kita bisa dengan bebas menentukan apa yang akan kita lakukan. namun satu hal yang perlu diperhatikan, apa yang kita tabur itu yang kita tuai, jika kita menggunakan waktu kita untuk menambah ilmu kita ( dengan membaca, menonton, atau mendengarkan rekaman) maka kita telah menginvestasikan waktu kita dengan baik. main gadget juga boleh dilakukan untuk refreshing, namun kelamaan bermain game apalagi hingga kecanduan juga tidak baik dan kurang bermanfaat.


waktu yang ada harus kita pergunakan dengan baik, pakailah waktu anda secara seimbang dan sesuai dengan kebutuhan anda. karena kita hidup bukan soal uang saja, tapi kita masih memiliki keluarga, karir, komunitas, religi, kesehatan dan lainnya yang perlu kita seimbangkan. kecenderungan orang zaman sekarang adalah workaholic, dimana mereka mati-matian bekerja, tanpa mengenal lelah untuk sesuatu yg ingin dicapai ( karir, jabatan atau uang) tanpa memperhatikan aspek kehidupan yang lainnya. misalkan seorang ayah yang berangkat kerja dari pagi sekali dan pulang hingga larut malam, tanpa bertemu dengan anak dan istrinya. jika kebiasaan ini terus dilanjutkan keluarganya menjadi tidak seimbang, dimana sang anak tidak mendapatkan figur seorang ayah yang benar, krn ayahnya hanya bekerja dan bekerja dan mencukupi kebutuhan keluarga tanpa memberikan cinta kasih kepada mereka.

ada satu kisah menarik, Suatu hari ada seorang anak yang bertanya kepada ayahnya, Ayah, berapa dollar perusahaan menggaji ayah untuk setiap jam nya ? ayahnya berkata 40$ nak.lalu anak itu pergi meninggalkan ayahnya dan beberapa minggupun berlalu. hari ini anak itu membawa uang 100$ hasil dari celengan kecilnya dan bertemu dengan ayahnya. anaknya berkata, Ayah bolehkah saya meminta waktu ayah untuk menemani saya bermain di taman selama 2 stenga jam , krn saya sudah mengumpulkan uang ini beberapa minggu untuk menggantikan apa yang perusahaan ayah berikan pada Ayah pada saat lembur. Dan ayah itupun menangis karena dia baru sadar bahwa  selama ini anaknya sangat merindukan sosok sang ayah dirumah untuk mengasihinya dan menemaninya. Kisah ini mengingatkan kita supaya kita menghargai waktu yang ada, uang bukanlah segalanya, karena menggunakan waktu dengan tepat jauh lebih bermanfaat dari sekedar kekayaan atau jabatan dan ketenaran.


Uang tidak juga bisa membeli kesehatan kita, memang dengan uang kita bisa membeli peralatan gym dan olahraga kita serta vitamin dan obat lainnya, namun semua itu tidak lah berguna jika penyakit yang kita hadapi sudah parah.penyakit kolestrol, jantung dan lainnya disebabkan karena makanan yang berlemak yang menumpuk dalam tubuh kita serta kurangnya olahraga. jadi pergunakan waktu kita juga untuk memelihara kesehatan kita sendiri, olahraga sangat baik untuk kesehatan, lebih baik kita mencegah sebelum semua menjadi terlambat.


Pergunakan waktu kita juga untuk memiliki komunitas yang baik disekitar kita. komunitas yang bisa mendukung kita, sisihkan waktu untuk bertemu dengan kerabat, sahabat , keluarga, mentor dan orang-orang yang memiliki peranan dalam kehidupan anda. krn hidup harus balance, kita tidak hidup seorang diri, bahkan kita ada sekarang ini krn ada mereka yang membentuk kehidupan kita dengan nasihat, larangan, ataupun gesekan. Gadget yang saat ini membanjiri pasar elektronik bisa membuat kita jauh dari orang disekitar kita krn sering kali kita asik sendiri, krn itu kita harus mengurangi pemakaian gadget kita dan berkomunikasi secara langsung dengan orang disekitar kita.


orang yang hebat, adalah orang yang bisa mempergunakan waktu mereka dengan baik. seorang pemain basket dengan talenta besar tidak akan bisa masuk NBA kalau mereka tidak pergunakan waktu mereka untuk sungguh-sungguh berlatih dan menjaga kesehatan mereka. pakailah waktu yang ada dengan bijak, ingat apa yang akan anda lakukan sekarang akan berdampak di masa mendatang!

No comments:

Post a Comment