Tuesday, July 8, 2014

Small things for Big things


Small things, Hal- hal kecil sering dilupakan atau dianggap remeh. Pada kesempatan ini saya mau membahas betapa pentingnya kita memperhatikan hal-hal yang kecil. Sudah sangat umum sekali orang melupakan atau tidak menganggap hal - hal kecil dalam hidupnya. Karena kebanyakan orang berpikir bahwa hal besarrlah yang penting dan harus didahulukan. Hal ini memang benar, tapi bukan berarti kita hanya hal besar yang kita perhatikan dan melupakan hal yang kecil.

Hal kecil itu perlu kita perhatikan sama seperti kita memperhatikan hal yang besar. Jangan menganggap enteng dan remeh hal yang kecil. Kalau kita melihat, kapal Titanic yang begitu besar dan kuat, justru tenggelam karena gunung es yang kecil. Padahal dengan sombong sang owner berkata " Bahkan Tuhan tidak bisa menenggelamkan kapal ini". Namun yang terjadi adalah sebaliknya, bukan hal besar seperti badai atau tsunami yang menenggelamkan kapal itu, namun gunung es kecil, yang mungkin tidak dilihat oleh sang kapten. justru merusak kapal itu, dan membuat lubang kecil dalam kpala sehingga air mulai masuk dan mulai menghancurkan banyak hal dalam kapal dan akhirnya kapal itupun tenggelam dan menelan banyak korban.

Hal kecil , yang kelihatan simple, bahkan yang mungkin kalau diabaikan "sepertinya" tidak membawa dampak besar, namun justru hal kecil ini dengan perlahan-lahan akan menimbulkan suatu masalah yang besar, seperti SNOWBALL theory, yang menggulung terus dan akhirnya menjadi sangat besar. Tidak disangka namun perlahan dan pasti masalah kecil jika dibiarkan akan menjadi masalah yang besar. karena itu selesaikanlah masalah yang kecil supaya masalah itu tidak menggulung dan menyusahkan kita nantinya.


Bukan saja berbicara tentang masalah yang kecil, tapi di kesempatan ini saya juga akan berbicara soal  tugas kecil yang dipercayakan pada kita. Tugas kecil sering kita remehkan dan tidak perhitungkan, tapi sadarkah anda, orang yang hebat tidak dilahirkan begitu saja, tetapi melalui serangkaian proses dan latihan. Tapi sangat tidak mungkin kalau orang hebat itu melewatkan latihan yang kecil, Justru sebaliknya, dari hal yang kecil lah mereka terus konsisten belajar dan menjadi lebih baik.

Dalam dunia sekuler, dunia pekerjaan juga sama, orang yang mendapat promosi adalah orang yang bisa dipercaya, bagaimana bisa dipercaya??? mulai dari hal yang kecil, tugas kecil yang sering diremehkan orang lain justru dikerjakan dengan baik oleh orang yang bisa dipercaya, Jika anda sebagai atasan, maukah anda mempercayakan satu pekerjaan besar kepada orang yang tidak bisa ataupun tidak mau melakukan hal- hal yang kecil ?? tentu saja sebagai Boss anda akan memilih orang yang setia dengan tugas yang kecil baru bisa dipercaya untuk melakukan project besar. Jika anda adalah seorang pegawai, belajarlah untuk melakukan hal- hal kecil yang dipercayakan kepada anda, karena dari situ kita akan mendapat hal-hal yang besar.


Great People! perhatikan hal- hal kecil di sekitar anda, baik itu kewajiban kita, maupun masalah kita. Saa yakin jika kita setia dalam perkara kecil, maka kita akan dipercayakan hal- hal yang besar dalam kehidupan kita. Dan kita bisa menghindari masalah besar dalam hidup kita, jika kita memperhatikan masalah- masalah yang kecil dalam hidup kita.


BITTER OR BETTER ??



Saya sangat suka dengan quotes diatas, kata-kata yang simple namun berdampak besar. Izinkan saya untuk mengulanginya lagi. Every test in our life, makes us bitter or better, every problem comes to break us or make us. The choice is ours wether we become victim or victor. Sungguh luar biasa, dari quotes ini kita belajar banyak hal, mari kita teliti kalimat perkalimat

1. Every test in our life, makes us bitter or better - Setiap ujian yang terjadi atas hidup kita bisa membuat kita menjadi kepahitan, ataupun bisa menjadi lebih baik. Bagaimana mungkin bisa? Ya, tentu saja ujian dalam hidup kita bisa membuat kita lebih baik, naik ke level berikutnya. semua tergantung dari cara pandang kita. seperti halnya ujian kenaikan kelas, yang selalu menjadi hal paling sulit dalam masa pembelajaran kita, namun hal itu membawa kita naik kelas, ke level berikutnya, dan membuat kita menjadi lebih baik. Tapi sangat  disayangkan banyak orang yang mengalami kepahitan ketika banyak ujian terjadi dalam hidupnya. Banyak yang menjadi sedih, tidak bersemangat dan muram karena ditimpa berbagai ujian yang berat. Jadi sekali lagi, jadikanlah ujian dalam kehidupan anda suatu hal yang positif dan membuat anda lebih baik dari sebelumnya.


2 every problem comes to break us or make us - Setiap masalah datang untuk menghancurkan kita atau membuat kita. Sama seperti ujian, masalah datang kadang mengahncurkan hidup kita, membuat kita tidak fokus, membuat kita down dan stress. tapi jika kita melihat dari sisi positifnya, justru masalah-masalah tersebut membuat kita semakin kuat. Saya teringat dengan lagu yang berjudul " What doesn;t kill you make you stronger". lagu ini menggambarkan bahwa masalah yang kita lewati membuat kita semakin kuat. Kita tidak akan pernah tau kita sehebat apa kalau kita tidak pernah diuji. Layaknya sebuah berlian yang mengalami berbagai macam proses yang berat dan menyakitkan hingga akhirnya berlian itu kelihatan berbeda dari batu2 disekitarnya dan menjadi begitu berharga, Prosesnya yang panjang dan berat yang menjadikan berlian mahal.

3. The choice is ours wether we become victim or victor. - Pilihannya ada pada kita, apakah kita akan menjadi orang yang kalah, atau menjadi seorang pemenang . kedua hal diatas, bahkan yang ketiga semua berbicara tentang pilihan kita, dan bagaimana pola pikir kita. karena itu kita sangat perlu untuk mengubah pola pikir kita atau yang dinamakan " meta Noia". supaya dalam kehidupan kita, baik hal yang menyenangkan maupun menyedihkan, kita bisa berpikir dengan pola pikir yang tepat dan menang atas setiap masalah. Seorang pemenang punya pola pikir yang benar.


Hidup menjadi lebih mudah, kalau kita bisa berpikir dengan baik dan positif. Ujian, Masalah, tidak akan mengahncurkan kita, meski mereka bisa menyulitkan kita, tapi percayalah, kalau kita bisa berpikir dengan baik, justru kita akan semakin kuat dan keluar sebagai pemenang.